Eksistensi Kemajuan Teknologi jika Digunakan oleh Lansia, bagaimana Dampaknya?

Source : hipwee.com
Source : hipwee.com

Saat ini teknologi memang sedang menguasai dunia, membuat masyarakat juga ingin selalu eksis mengikutinya. Bukan sebuah kesalahan, justru sudah sewajarnya mereka mengikutinya agar selalu bisa setara dengan orang lain dan tidak dikatakan ketinggalan zaman. Hal itu juga yang pada akhirnya berlaku untuk para lansia (lanjut usia).

Dampak Eksistensi Kemajuan Teknologi jika Digunakan oleh Lansia pada Masa Sekarang

Semua masyarakat memang sudah sewajarnya mengikuti perkembangan teknologi termasuk lansia atau mereka orang-orang lanjut usia yang harus mengikuti trend sekarang. Namun ternyata hal tersebut menimbulkan dampak transparan atau tak terlihat tetapi seiring berjalannya waktu dampaknya pun terjadi dan berikut dampak-dampaknya.

1. Tidak Bisa Maksimal dalam Memanfaatkannya

Source : suara.com
Source : suara.com

Sebagian mereka masyarakat yang masuk ke dalam usia lansia dan berusaha untuk tetap mengikuti perkembangan zaman dengan ikut memanfaatkan kemajuan teknologi. Namun sayangnya karena keterbatasan dalam menerima kemajuannya yang cenderung sangat canggih, sedangkan pemikirannya masih terkunci di masa2 dahulu.

Hal tersebut tentunya menjadi dampak yang mengakibatkan tidak bisa memaksimalkan pemanfaatannya. Oleh sebab itu meskipun tak semua golongan masyarakat tersebut merasakannya, namun tetap saja membuktikan bahwa sebenarnya generasi dahulu cenderung sulit untuk menerima kemajuan atau kecanggihan teknologi.

2. Kemungkinan Sering Terjadi Eror Data sangat Tinggi

Source : teknodaim.com
Source : teknodaim.com

Melihat dampak di poin pertama berhubungan erat dengan dampaknya pertama. Dengan tidak bisanya memanfaatkan kemajuan teknologi secara maksimal akan mengakibatkan tingginya kemungkinan terjadinya eror data. Bahkan terkadang hal sepele menjadi rumit ketika para lansia menjalankan semacam program di gadget.

Meskipun mereka paling canggih menggunakan gadget atau ponsel pintar, namun ketika berada di lingkungan umum pastinya ada banyak fasilitas yang memanfaatkan kemajuannya. Disaat itulah terkadang menjadi sandungan hingga mengakibatkan error data karena ketidakpahaman cara memaksimalkan pemakaiannya.

3. Ingin Selalu Mengikuti Kemajuan Teknologi tetapi Sulit Mempelajarinya

Source : suara.com
Source : suara.com

Dengan melihat perkembangan dunia luar dengan kemajuan teknologi tentunya membuat semua masyarakat ingin selalu mengikuti perkembangannya, termasuk mereka yang sudah lansia. Hal ini juga akan berkaitan pada kemudahan komunikasi pada keluarganya sehingga keinginan untuk selalu mengikuti kemajuannya tak terelakkan.

Namun sayangnya karena keterbatasan pemahamannya yang memang sudah tidak bisa menerima data-data terlaku berat. Sedangkan kecanggihan teknologi zaman sekarang mempunyai tingkat kesulitan tinggi mengingat setiap bulan selalu ada saja pembaruan di dalam gadget agar program di dalamnya bisa berjalan lebih sempurna.

4. Mengurangi Rasa Kepedulian Terhadap Sekitarnya

Source : republika.co.id
Source : republika.co.id

Dampak ini juga sangat terlihat, mengingat beberapa yang sudah masuk ke usia lansia memang biasanya sedang mengalami krisis pensiun. Terkadang merasa jenuh, sehingga saat menemukan kemajuan teknologi melalui gadget merasa teralihkan dari kebosanan tersebut. Sayangnya pada akhirnya justru menjadi ketergantungan.

Hal tersebut disebabkan karena terus terpaku kemajuan teknologinya melalui gadgetnya, sehingga membuat konsentrasinya lebih pada gadget tersebut. Pada akhirnya mengurangi rasa kepedulian terhadap sekitarnya, bahkan terkadang ketika diajak berbicara fokusnya berkurang dikarenakan lebih serius memperhatikan gadgetnya.

5. Masih Sulit Menyesuaikan Diri dengan Pesatnya Kemajuan Teknologi

Source : kronologi.id
Source : kronologi.id

Meskipun beberapa lansia sudah banyak yang memanfaatkan bahkan rajin menggunakan kemajuan teknologi, pada dasarnya mereka masih sulit menyesuaikan diri dengan perkembangannya. Hal tersebut dibuktikan dengan masih adanya diantaranya selalu mempertanyakan cara penggunaan gadget atau kecanggihan program lainnya.

Biasanya mereka akan menanyakan pada keluarga terdekat atau kasihannya jika jauh dari anak-anak serta keluarganya mungkin akan berusaha menanyakannya ke orang lain. Bukan mengganggu tetapi pada akhirnya akan merepotkan dirinya sendiri, harus bolak balik jika masih ada masalah bahkan kemungkinan masalahnya pertama masih belum terselesaikan.

6. Akan Selalu Membandingkan pada Masanya Dahulu

Source : kabargames.id
Source : kabargames.id

Seberapa seringnya mereka menggunakan kemajuan teknologi, beliau yang sudah masuk pada usia lansia akan selalu membandingkan zamannya di masa dahulu untuk berdalih karena sulit menggunakannya. Seharusnya saat sulit memanfaatkan kemajuannya, berusaha untuk lebih bisa menyesuaikan penggunaannya.

Sebagai generasi milenial yang lebih muda sebaiknya lebih bisa mengayomi dan menghormati mereka, sehingga ketika sedang berdalih usahakan tetap menerimanya. Tidak perlu diperdebatkan, ajari saja menggunakan pemanfaatannya secara baik dan benar, kuncinya sabar.

Dengan mengetahui dampak-dampak kemajuan teknologi yang digunakan oleh beliau para lansia, bisa membuat pemuda generasi milenial menghargainya. Saat menemukan mereka sedang kesulitan di tempat umum sebaiknya dibantu secara ikhlas dan sabar.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *