Restorasi dan Modifikasi ! Memanfaatkan Media Sosial Tempat Melakukan Kegiatan Berbau Otomotif

Source : otomotif.antaranews.com
Source : otomotif.antaranews.com

Mempunyai jangkauan yang luas membuat eksistensi media sosial saat ini dimanfaatkan untuk berbagai macam kegiatan termasuk otomotif. Jika Anda seorang mempunyai hobi dibidang tersebut tentunya paham benar bahwa di dalam medsos ada banyak sekali inspirasi sehingga pemanfaatannya pun untuk berbagai macam kegiatan sejenis.

Beberapa Kegiatan Pemanfaatan Media Sosial untuk Otomotif dan Sejenisnya

Saat ini beberapa masyarakat yang mempunyai hobi otomotif tidak perlu membeli majalah atau bahkan mencari melalui pencarian Google dengan jumlah terbatas. Hal tersebut karena media sosial menyediakan berbagai macam informasi, bahkan inspirasi restorasi dan modifikasinya banyak jumlahnya. Berikut kegiatan pemanfaatan sejenis lainnya.

1. Membagikan Berbagai Tipe Motor dan Mobil Antik

Source : jogja.tribunnews.com
Source : jogja.tribunnews.com

Di dalam media sosial saat ini sudah banyak sekali akun yang memang dibuat khusus untuk membagikan berbagai macam koleksi tipe motor dan mobil antik. Hal tersebut ternyata saat ini sedang trend dijadikan sebagai hobi dengan bonusnya adalah jual beli. Sering terjadi diantara beberapa penggemar membeli serta menjual kepada rekan sesamanya.

Biasanya mereka tergabung dalam sebuah komunitas, tetapi tidak menutup kemungkinan juga orang-orang di luar itu ikut membelinya karena memang menyukainya. Jangan salah sekarang motor dan mobil memiliki nilai sangat tinggi namun dengan target konsumennya penggemar atau hobi sehingga tahu mengapa harganya tinggi.

2. Jual Beli Unit Second dengan Kondisi Terbaik juga Apa Adanya

Source : suara.com
Source : suara.com

Media sosial juga dimanfaatkan para penggemar otomotif untuk jual beli unit second dengan kondisi terbaik tentunya. Tetapi ada juga beberapa sudah restorasi, yaitu mengganti salah satu onderdil baik mesin maupun aksesoris agar lebih baik lagi keadaannya. Tidak jarang beberapa pelakunya mendapatkan barang murah kondisinya parah namun mesin oke.

Nah disitulah pada akhirnya sebagai penggemar tentunya merasa mempunyai peluang disana, dilakukanlah restorasi. Lalu setelah itu dengan bantuan dari media sosial mereka membagikan hasilnya, tujuannya untuk dijadikan inspirasi pengguna lainnya dan bonusnya ada penyuka hobi sama lainnya ingin membelinya seharga semestinya.

3. Inspirasi Modifikasi Mobil dan Motor untuk Hobi juga Sharing

Source : otomotif.kompas.com
Source : otomotif.kompas.com

Sudah disinggung sedikit di atas, kegiatan memanfaatkan media sosial pada hobi otomotif lainnya adalah memberikan inspirasi modifikasi mobil dan motor. Selain itu tidak jarang mereka juga akan melakukan sharing satu sama lainnya melalui komunitas, grup hingga menjadi sebuah akun pribadi di dalam beberapa media sosial.

Kegiatannya tentu saja mereka saling sharing terkait modifikasi hingga permasalahan kompleks yang terjadi pada masing-masing motor dan juga mobilnya. Hal tersebut membuktikan bahwa eksistensi media sosial dimanfaatkan oleh pelaku hobi sejenis dalam memberikan berbagai inspirasi berkaitan merubah serta mengganti onderdil serta aksesoris unitnya.

4. Memperkenalkan Dunia Restorasi Bagi Mobil dan Motor Jenis Apapun

Source : otomotif.kompas.com
Source : otomotif.kompas.com

Restorasi adalah mengganti onderdil hingga aksesoris pada mobil dan motor second dengan kualitas original hingga terkadang ada juga menggunakan KW karena memang mudah bosan. Hal tersebut memang menjadi solusi ketika Anda pelaku hobi sejenis, namun berbeda bagi mereka yang menjadikannya lahan bisnis.

Jika menggunakan kualitas KW terutama bagi kondisi mobil dan motor second yang cukup mengenaskan, akan merugikan pengguna juga menurunkan harganya. Oleh sebab itulah dengan adanya media sosial biasanya mereka akan saling berbagai tips hingga bertanya bagaimana solusinya agar restorasi tetap memberikan kualitas originalnya.

5. Jual Beli Onderdil dari Original hingga Kualitas KW Super

Source : otoklix.com
Source : otoklix.com

Tidak hanya unitnya saja tetapi para penggemar otomotif juga memanfaatkan media sosial untuk melakukan proses jual beli onderdil original atau orisinil hingga kualitas KW super. Bahkan beberapa diantaranya menyediakan berbagai barang langka, hal tersebut karena biasanya penyedia barang-barang tersebut ikut dalam banyak komunitas.

Komunitas tersebut tentunya antara sesama pedagang onderdil mobil maupun motor second bahkan antik. Untuk mengiklankan barang dagangannya tersebut, media sosial lah dijadikan sebagai perantaranya. Biasanya mereka memulai usaha tersebut berawal dari hobi lalu perlahan mendapat keuntungan dari jual beli onderdilnya.

Melihat kelima pemanfaatan di atas membuktikan bahwa media sosial memang dijadikan andalan bagi mereka penggemar otomotif sebagai perantara melakukan berbagai macam kegiatan. Tidak heran jika saat ini sudah banyak sekali akun-akun modifikasi dan restorasi hingga koleksi mobil serta motor antik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *