Travel  

Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya

Source : tempo.co
Source : tempo.co

Pernah mendengar kata tidak perlu berlibur atau pergi mencari pemandangan di lain tempat karena Indonesia itu sudah terlalu indah untuk dilewatkan. Hal tersebut dibuktikan serta ditegaskan dengan eksistensinya dalam dunia maya bertagar Wonderful Indonesia, serta media social.

Mengulas Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya

Pemerintah memang sedang menggalakkan keindahan NKRI melalui tajuk tersebut, bahkan sudah tersebar di beberapa bus yang berada di luar negeri. Selain itu ternyata dunia maya tanpa diminta memberikan eksistensinya memperkenalkan Indonesia. Berikut bentuk eksistensi efektifnya.

1. Munculnya Banyak Akun Memperlihatkan Hidden Paradise

Gambar Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya - SABDAMAYA.COM
Source : suratdunia.com

Dalam media social instagram banyak sekali akun yang memperkenalkan beberapa hidden paradise dari bumi Indonesia Raya. Mereka dengan suka rela mencari untuk memberikan berita bahwa inilah wonderful Indonesia, tidak hanya negara tetapi mereka juga mendapat keuntungan dari kegiatannya tersebut.

Pada dasarnya mereka melakukan kegiatan tersebut di samping memang sengaja explore, sekaligus membuat sebuah konten visual penggambaran indahnya sudut Indonesia tanpa harus terbang ke negara lain. Akun-akun tersebut juga membantu masyarakat dalam mencari rekomendasi tempat terbaru untuk berlibur.

2. Memudahkan Masyarakat dalam Mencari Keindahan Berlibur

Gambar Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya 2 - SABDAMAYA.COM
Source : plesiryogyakarta.com

Indonesia itu indah, iya memang seperti itu karena letaknya pun dikelilingi oled dua samudra sehingga keindahan nuansa baharinya patut diapresiasikan. Bahkan beberapa wilayah berada di pinggir laut sehingga menjadikannya daerah pesisir pantai. Nah, eksistensi wonderful Indonesia dalam dunia maya memudahkan masyarakat.

Tentu saja setiap tahu atau bahkan weekend beberapa keluarga memutuskan untuk berlibur, sedangkan rekomendasi tempat selalu dapat ditemukan di dalam media social. Hal tersebut sudah sedikit membuktikan eksistensinya di dunia maya kepada warga negara Indonesia.

3. Membantu Indonesia Dikenal Seluruh Dunia

Gambar Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya 4 - SABDAMAYA.COM
Source : dispar.bone.go.id

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya bahwa tagar Wonderful Indonesia merupakan alat dalam meningkatkan eksistensi NKRI di mata dunia melalui dunia maya. Tagar itu sendiri mempunyai manfaat besar, dengan tagar dunia bisa melihat segala sesuatu berkenaan tajuknya.

Oleh karena itu, jika kalian mencari dengan menggunakan tagar wonderful Indonesia akan ada lebih dari 9 juta post, mengesankan bukan peran tagar? Tagar tersebut nantinya juga akan dilihat oleh beberapa dunia ketika mereka sedang mencari lokasi berlibur. Secara tidak langsung keindahan NKRI dikenal oleh dunia.

4. Mengangkat Lagi Nilai Sosial Budaya yang Sudah Semakin Redup

Gambar Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya 6 - SABDAMAYA.COM
Source : jogja.tribunnews.com

Perubahan sosial budaya tampaknya memang sudah sangat mempengaruhi berbagai nilai hingga norma masyarakat di berbagai daerah Indonesia. Berkurangnya ketertarikan generasi muda pada kesenian daerah hingga mempelajari adat istiadat setiap suku budayanya. Wonderful Indonesia tidak hanya tentang tempat.

Keindahannya sekaligus menggambarkan berbagai suku dengan budayanya serta adat istiadat. Nah, memperkenalkan pada dunia melalui eksistensinya di dunia maya secara tidak langsung mengangkat lagi nilai sosial budaya karena banyak wisatawan asing yang ingin mempelajari segala tentangnya.

5. Semakin Majunya Kerajinan Khas Budaya Indonesia

Gambar Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya 8 - SABDAMAYA.COM
Source : timlo.net

Indonesia memang menjadi negara dengan banyak keindahan alam, bahkan kerajinan seninya. Batik menjadi salah satu kebanggan warga Indonesia ketika memperkenalkannya kepada dunia. Bahkan sudah banyak wisatawan mancanegara mencoba mempelajari proses pembuatannya.

Kesenian batik merupakan kerajinan karena dibuat dengan proses mencanting atau menggambar menggunakan alat khusus serta lelehan malah. Kekhasan itulah yang ternyata semakin memajukan budaya khas Indonesia melalui eksistensi dunia maya bertagar wonderful Indonesia.

6. KesenianMenjadi Incaran Utama Wisatawan Asing

Gambar Mengulas Sedikit Eksistensi Wonderful Indonesia Melalui Dunia Maya 10 - SABDAMAYA.COM
Source : travel.kompas.com

Tidak sedikit wisatawan asing yang mengaku sangat tertarik dengan segala macam budaya khas Indonesia, mungkin kebanyakan dari mereka hanya sempat mengenal budaya Bali tetapi melalui dunia maya dengan media sosial secara perlahan memperkenalkan kesenian budaya lain di Indonesia.

Wisatawan asing sangat mengincar kesenian budaya karena pada dasarnya mereka bisa belajar banyak serta membawanya sebagai oleh-oleh atau kenangan bagi keluarganya. Orang sana sangat menjunjung tinggi pengalaman sehingga pelajaran tersebut dijadikan mereka the best experience when go to Indonesia.

Dunia maya memang terkadang memiliki dampak tidak baik tetapi disisi lain eksistensinya membantu Wonderful Indonesia juga terangkat secara singkat di mata dunia juga masyarakat sendiri. Menyadarkan bahwa negara kita itu indah dan kebanggaan bagi wisatawan asing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *