Gadget  

Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya

Source : whatsapp.com

Tidak hanya media sosial yang berlomba untuk terus memperbarui segala fiturnya, tetapi whatsapp juga ikut memberikan fitur terbaik. Eksistensinya di dunia pesan singkat sudah melampaui semua kelengkapannya dalam satu aplikasi karena penggunaan whatsapp menembus hingga seluruh dunia.

Enam Fitur Andalan Whatsapp yang Bermanfaat bagi Penggunanya

Whatsapp tidak hanya memperbarui fiturnya tanpa tujuan, mereka selalu memberikan kegunaan untuk penggunanya hanya dengan menggunakan satu aplikasi. Hal tersebut yang membuat masyarakat sekarang mengandalkannya sebagai perantara komunikasi. Berikut beberapa fitur bermanfaatnya.

1. Mendekatkan yang Jauh dengan Video Call

Gambar Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya - SABDAMAYA.COM
Source : era.id

Pertama kali diluncurkan aplikasi whatsapp hanya sebagai media komunikasi balas membalas pesan singkat melalui sebuah aplikasi. Semakin lama berkeliaran di play store, penggunanya juga bertambah banyak. Lalu, tepat pada tahun 2016 whatsapp resmi meluncurkan fitur video call.

Pertarungan berbagai aplikasi pesan instan memang sudah lama terjadi dan pendahulunya yaitu Line, Facebook Messenger sudah lebih dahulu menyematkan fitur video call lalu menyusul whatsapp ini. Video call tersebut sangat berguna bagi pengguna yang jauh dari keluarga untuk lebih dekat tanpa bertemu.

2. Mengirim Pesan Lebih Jelas Menggunakan Voice Message

Gambar Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya 2 - SABDAMAYA.COM
Source : m.youtube.com

Selain video call, whatsapp juga menyematkan fitur voice message sehingga ketika pengguna mereka malas mengetik untuk menjawab pesan singkat, mereka akan beralih menjawabnya menggunakan voice message. Cara kerjanya seperti merekam suara lalu dikirimkan kepada teman terkait jawabannya.

Fitur tersebut sangat berguna ketika kalian sedang sibuk tetapi harus membalas pesan satu per satu. Voice message berada tepat di samping kotak ketik pesan, Anda hanya perlu menekannya lama lalu berbicara sesuai dengan apa yang ingin disampaikan. Mudah dan praktis dalam membalas tanpa menulis.

3. Berbagi Foto Resolusi Besar tanpa Pecah

Gambar Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya 4 - SABDAMAYA.COM
Source : tekno.sindonews.com

Pergi ke suatu tempat bukan menjadi patokan setiap orang mengambil foto, setiap menit pengguna ponsel selalu menyempatkan waktu mencekrek beberapa gambar. Nah, mengirimnya ke salah satu keluarga melalui whatsapp juga sangat bisa dilakukan tetapi sering resolusi fotonya terlalu besar.

Hal tersebut menyebabkan terkadang foto jadi pecah atau tidak sebagus dari ponsel asal ketika mengambilnya. Whatsapp menyedikan kirim foto melalui format dokumen sehingga tidak mengurangi resolusi dan menyebabkan foto-foto tersebut pecah. Hanya sebagian orang saja yang tahu tentang fitur ini.

4. Menerima dan Mengirim Dokumen tanpa Membuka Email

Gambar Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya 6 - SABDAMAYA.COM
Source : m.ayobandung.com

Di era modern seperti sekarang, berbagai macam deadline pekerjaan dari desain hingga artikel dikirim melalui email atau surat elektronik. Namun, keberadaan whatsapp sedikit menggeser kegunaan email sebagai perantara mengirim segala jenis dokumen. Caranya pun sama seperti ketika mengirim foto.

Jenis dokumen yang bisa dikirimkan tak terbatas alias semua format bisa semua, dari pdf hingga word dan tentunya sampai ke tujuan tidak berkurang sedikitpun. Cara pengiriman melalui fitur whatsapp sudah bisa dilakukan oleh semua penggunanya. Mereka merasa dimudahkan serta akses download lebih cepat.

5. Mendengarkan Musik melalui Fitur Berbagi Audio

Gambar Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya 8 - SABDAMAYA.COM
Source : medcom.id

Ternyata fitur lengkap dari whatsapp tidak hanya sampai disitu saja, pengguna juga bisa mendengarkan audio melalui aplikasinya. Syaratnya sudah jelas bahwa musik audionya dikirim dari pengguna lain, walaupun file berukuran besar, berbeda dengan foto.

File audio yang akan didapatkan pengguna dari pengguna lainnya tidak akan berubah resolusi sampai kualitas suaranya. Melalui aplikasi whatsapp tersebutlah kalian juga bisa mendengarkan audio tanpa membuka folder simpanan lagu-lagu atau aplikasi musik lainnya

6. Memudahkan Teman Bersilaturahmi dengan Share Location

Gambar Ternyata Whatsapp Memiliki Fitur-fitur yang Bermanfaat untuk Penggunanya 10 - SABDAMAYA.COM
Source : quora.com

Mendatangi kerabat dekat ke rumah merupakan hal wajar di Indonesia, selain mempererat persaudaraan, bersilaturahmi juga dianjurkan pada ajaran agama. Tidak semua temanmu mengetahui tepatnya dimana rumah kalian sehingga tidak jarang kesasar menjadi bumbu pergi silaturahmi.

Perkembangan teknologi membuat whatsapp memberikan kemudahan melalui fitur share location, yaitu pengguna dapat mengirimkan posisi sekarang kepada teman atau saudara yang akan berkunjung ke rumah. Bisa juga digunakan untuk pemilik usaha memberikan detail warungnya kepada konsumen.

Berbagai fitur canggih yang ditawarkan oleh whatsapp semakin mempertebal jumlah alasan pengguna memilihnya sebagai aplikasi pesan instan. Melalui fitur-fiturnya tersebut, whatsapp membuktikan bahwa keberadaannya berperan besar dalam bidang komunikasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *