6 Jenis Roti Khas Prancis yang Unik dengan Bentuk Beraneka Ragam

jenis roti khas Prancis

Prancis selain terkenal sebagai negara pusat Fashion dan model, negara ini juga populer dengan berbagai jenis rotinya. Memang negara Eropa termasuk Prancis mengkonsumsi roti sebagai makanan utama. Ada beberapa jenis roti khas Prancis yang cukup menarik dari segi bentuk.

Inilah 6 Jenis Roti Khas Prancis yang Unik dengan Bentuk Beraneka Ragam

Ketika Anda berwisata ke negara Prancis kemudian berjalan jalan di pinggir kota, maka akan terlihat banyak sekali orang berjualan roti. Setiap toko terkadang menjual beberapa jenis roti yang berbeda beda sesuai selera pelanggan. Berikut 6 jenis roti khas Prancis yang unik dengan bentuk beraneka ragam :

1. Pain de Campagne

Source : food.fnr.sndimg.com
Source : food.fnr.sndimg.com

Pain de Campagne termasuk salah satu jenis roti tradisional yang akan sering Anda temukan jika pergi ke kampung kampung di Prancis. Untuk yang tidak di kota kota besar tentunya juga bisa menikmati roti ini di Bakery atau Boulangerie umum.

Baca Juga : 6 Tips Menjadi Seorang Blogger Sukses di Sosial Media, Pelaku Usaha Harus Tahu

Jenis roti ini pada umumnya berasal dari campuran tepung gandum utuh dan putih serta hitam. Bahan campuran lainnya seperti ragi alami, garam, dan air. Biasanya proses pembuatannya berasal dari pemanggangan roti pedesaan dengan skala besar. Biasanya roti ini jadi menu utama keluarga sehari hari.

2. Pain de Mie

Source : upload.wikimedia.org
Source : upload.wikimedia.org

Jenis roti khas Prancis yang unik dengan bentuk beraneka ragam selanjutnya adalah Pain de Mie. Roti satu ini cukup populer dan menjadi salah satu makanan paling sering Anda temukan di supermarket. Walaupun banyak orang jual secara instan, roti ini sebenarnya bisa seseorang buat dengan mudah di rumah.

Pada umumnya beberapa keluarga di Prancis menggunakan wajan persegi atau persegi panjang untuk membuat bentuk dari Pain de Mie. Banyak juga masyarakat Prancis yang menikmati ini dengan berbagai tambahan menu seperti selai dan salad sehingga rasanya jadi lebih nikmat.

3. Baguette

Source : imagesvc.meredithcorp.io
Source : imagesvc.meredithcorp.io

Jenis roti khas Prancis yang unik selanjutnya bernama Baguette. Roti dengan karakteristik permukaan keras namun renyah ini cukup populer di negara menara Eiffel. Sejarah dari Baguette di Perancis juga sangat dalam yaitu sudah ada sejak abad 19.

Karakteristik utama dari jenis roti ini ada pada desain seperti kelopak bunga di bagian kulit. Penampilan ini memang terlihat sangat mencolok. Saat ini Baguette tersedia di berbagai toko roti di Prancis dengan varian lebih memukau dan tentunya lezat.

4. Pain a l’ail

Source : www.elle-et-vire.com
Source : www.elle-et-vire.com

Jenis roti khas Prancis yang unik berikutnya adalah Pain a l’ail. Roti satu ini merupakan roti yang terbuat dari bawang putih. Penampilannya memang sangat sederhana dan tidak terlalu mencolok namun menawarkan cita rasa yang tidak kalah enaknya dengan jenis roti roti lainnya.

Bawang putih pada roti ini memang memberikan secara maksimal rasa sehingga lebih unik. Meskipun roti ini masuk kedalam roti asal Prancis, namun uniknya Pain al’ail juga sering orang padukan dengan hidangan pasta Italia.

5. Brioche

Source : www.abakingjourney.com
Source : www.abakingjourney.com

Jenis roti khas Prancis yang unik dengan bentuk beraneka ragam lainnya adalah Brioche. Roti satu ini identik dengan rasa manis dengan tekstur lembut serta ringan. Makan roti ini di Prancis tidak termasuk mengkonsumsi makanan besar sehingga bisa jadi menu sarapan dan makan siang.

Baca Juga : 6 Jenis Cumi Cumi Yang Boleh Dimakan, Pecinta Seafood Harus Tahu

Brioche sering kali orang padukan dengan hidangan French Toast. Sarapan dengan kedua makanan ini menjadi salah satu makan pagi andalannya orang Prancis. Roti Brioche juga menjadi roti yang lebih tebal dari jenis lainnya.

6. Fougasse

Source : www.allrecipes.com
Source : www.allrecipes.com

Fougasse juga jadi salah satu roti khas Prancis yang memiliki bentuk unik yaitu pipih. Untuk cita rasanya sendiri Fougasse sendiri rasanya cukup enak dan juga manis. Butiran gandum pada Fougasse ini akan membentuk sebuah garis daun dan vena.

Dari sisi tampilan, Fougasse kini telah mengalami banyak sekali evolusi dan variasi. Ketika Anda ingin membeli nya terdapat beberapa opsi menarik seperti Fougasse dengan keju, zaitun, sampai dengan buah ara.

Demikian informasi mengenai 6 jenis roti khas Prancis yang unik dengan bentuk beraneka ragam. Prancis sebagai salah satu negara di Eropa memang sangat terkenal dengan makanan dan fashion. Kekayaan rotinya tadi menjadi salah satu buktinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *